Assalamu’alaikum

Haaayyy………… Sobat bikerz, Masih bahas motor 2 Tak pabrikan benua Eropa dan kali ini pengen bahas Versi Naked. Entah kenapa yang Naked/Nude bikin gimana gitu hehehehehe….. 😆 😀 dan kali ini pengen membahas salah satu Line-Up salah satu pabrikan Eropa yang pada tahun 1990an silam, sangat kesohor, Yakni Aprilia Europa 125. Aprilia Europa 125 atau yang juga akrab disapa dengan sebutan Aprilia AF1 125 Europa, adalah mahakarya Pabrikan asal Italia yang pertama kali diperkenalkan pada tahun 1990, hingga akhir masa baktinya pada tahun 1993. Aprilia AF1 125 Europa ini merupakan versi naked dari Aprilia AF1 125 Futura sobat bikerz, jadi bukan versi naked dari Aprilia RS 125. Hmmm…. Kira-kira apa aja ya yang bikin Aprilia Europa 125 menjadi salah satu naked Sport yang laris di kelas kadet???…..

Saat melihat penampilan dari Aprilia Europa 125 2 Langkah ini bagi Kidz Jaman NOW pasti bilang aneh, lucu atau malah cupu kayak motor modifan???…. 😀 tapi jangan salah sobat bikerz, coba kita perhatikan bersama-sama, bagian apa saja yang menjadikan sosok Aprilia Europa 125 2 Stroke ini menarik. Sebut saja Suspensi depan sudah mengaplikasikan Upside Down Hidraulik, kemudian sisi Swingarm belakang mempercayakan pada Single-Sided Swing Arm alias ProArm/MonoArm dipadukan dengan Suspensi belakang sudah memakai Link atau biasa disebut ProLink, kemudian bagian Frame memakai model Twinspar-Box berbahan Alumunium dan bagian Cakram depan Full-Floating, Kaliper Rem berlabel Brembo, plus Velg Cas-Tec Alumunium yang sangat Ringan, bayangkan untuk motor taun 90an sudah dijejali dengan part yang mewah di Aprilia Europa 125 ini.

Seperti biasa kita lanjut ke bagian mesin sebagai penggerak utama, dipercayakan pada pada mesin bersilinder tunggal Rotax 124 CC 2 Stroke berpendingin cairan  dan mesin Aprilia Europa 125 2Tak, ini mampu menghasilkan daya kuda maksimal sebesar 30 hp @ 8800 rpm dan Torsi puncak sebesar 19.6 Nm @ 10000 rpm karna ini versi Naked maka bobot pun tereduksi hanya menjadi 110 KG sobat bikerz. Pantas saja kelas 125 CC 2 Langkah kala itu merupakan lahan gurih, disamping bobot yang ringan juga mampu menghasilkan output power yang dahsyat. Okee… seperti biasa tak lupa saya sematkan juga spesifikasi lengkap dari Aprilia Europa 125 2 Stroke ini sobat bikerz :

Make Model

Aprilia AF1 125 Europa

Year

1990 – 1993

Engine

Two stroke, single cylinder light alloy and barrel with GILNISIL surface coating

Capacity

124.7 cc / 7.6 cu in
Bore x Stroke 54 x 54.5 mm
Compression Ratio 12.6:1
Cooling System Liquid cooled

Induction

Dell’Orto Ø 34mm flat slide carburetor

Ignition

Electronic

Starting

Electric

Max Power

22.3 kW / 30 hp @ 8800 rpm

Max Torque

19.6 Nm / 2.0 kgf-m / 14.5 lb-ft @ 10000 rpm

Transmission

6 Speed

Final Drive

Chain

Front Suspension

Upside down fork, Ø 38 mm

Rear Suspension

Aprilia Progressive System with hydraulic single shock-absorber, 1120mm wheel travel

Rear Wheel Travel

120 mm / 4.7 in

Front Brakes

Single Ø 320 mm disc, 4 piston caliper

Rear Brakes

Single Ø 240 mm disc, 2 piston caliper

Front Tyre

100/80 -17

Rear Tyre

140/70 -17
Seat Height 800 mm / 31.5 in

Dry Weight

114 kg / 251 lbs

Wet Weight

110 KG

Fuel Capacity

14.5 L / 3.8 US gal

Consumption Average

5.9 L/100 km / 17 km/l / 40 US mpg

Braking 60 km/h / 37 mph – 0

13.6 m / 44.6 ft

Braking 100 km/h / 62 mph – 0

37.1 m / 122 ft

Standing ¼ Mile

14.5 sec / 144.2 km/h / 90 mph

Top Speed

168.2 km/h / 104.5 mph

Baca Juga :

Sayangnya sepeda motor ini cuman beredar untuk pasar Eropa saja ya sobat bikerz, tercatat hanya versi Aprilia RS series aja nie yang sering melenggang di jalanan Indonesia dan info terbaru ternyata, saya juga baru tau kalo di Malang katanya ada salah satu owner bengkel moge punya seri Aprilia AF1 125. Ajee Giilleee…. :O mantap nian sobat bikerz, tinggal nunggu aja Sultan yang lain munculin satu persatu motor ciamiknya hehehehehe…. 😀 😆 😀 Oke terima kasih sudah meluangkan waktu mampir kemari sobat bikerz, semoga bermanfaat dan INGAT JANGAN LUPA BAHAGIA 😉 .

Wassalamu’alaikum.